Besi selalu dibutuhkan baik untuk pembangunan rumah atau pembangunan saluran air. Beberapa jenis besi sering digunakan adalah besi seamless dan besi welded. Kedua jenis besi ini biasanya digunakan untuk pipa air, pipa udara dan pipa lainnya. Namun, terkadang pemula dalam kegiatan pembangunan masih sering salah membedakan kedua jenis besi ini.
Seamless dan welded memang sama – sama merupakan besi yang digunakan untuk pipa saluran. Cara pembuatannya juga yaitu dengan pengelasan. Maka tidak heran jika banyak orang menyebutnya pula dengan besi las – lasan. Namun, meski begitu kedua jenis besi ini tetap memiliki perbedaan.
Untuk mengetahui apa perbedaannya, tentu harus memahami dari definisinya dulu. Banyak orang tidak memahami perbedaan besi seamless dengan welded karena mereka tidak mengetahui pengertiannya, mereka hanya memahami fungsi, kekuatan dan cara membuatnya saja sehingga seamless dan welded sering disangka sama.
Pengertian Besi Seamless
Jenis besi ini merupakan salah satu dari sekian banyak besi yang sering digunakan untuk pipa saluran. Seamless merupakan besi tanpa kelim atau tanpa sambungan serta dibuat dengan cara pengelasan. Besi ini memiliki permukaan halus karena pengelasan. Bentuknya memang seperti pipa karena memiliki panjang ingga 6 meter dan berlubang selayaknya pipa.
Seamless memiliki kelebihan berupa tahan terhadap tekanan air atau berat. Selain itu, besi ini juga mudah ditemukan di toko bahan bangunan manapun. Harganya juga cukup terjangkau, terutama jika pembeliannya langsung dengan ukuran panjang.
Akibat tahan terhadap tekanan, besi seamless pada akhirnya digunakan sebagai pipa yang mampu mengalirkan cairan bersuhu tinggi. Tidak heran jika besi ini digunakan tidak hanya dalam pembangunan rumah namun juga pembangunan gedung dan pabrik industri lain.
Pengertian Besi Welded
Besi welded merupakan jenis besi yang dibuat menggunakan bahan strip. Besi ini dibuat dengan cara pengelasan dan merupakan besi sambungan. Banyak orang menggunakan jenis besi ini untuk pipa saluran air dan udara. Meskipun tidak terlalu tahan dengan suhu tinggi, besi ini tetap banyak dibeli karena lebih murah dan cara pembuatannya cukup sederhana.
Sama halnya dengan seamless, besi welded ini juga mudah ditemukan di toko bahan bangunan. Meskipun jarang digunakan sebagai pipa saluran di berbagai pabrik produksi, namun masih banyak orang yang menggunakan welded untuk pipa saluran di rumah.
Sehingga, kesimpulan yang didapat adalah perbedaan besi seamless dan besi welded terletak pada cara membuatnya serta ketahanan terhadap suhu. Seamless merupakan jenis yang dibuat dengan pengelasan tanpa sambungan sedangkan welded dibuat dengan cara sama yaitu pengelasan namun dengan sambungan. Kekuatannya dalam menahan tekanan bisa dibilang sama namun ketahanan seamless terhadap suhu masih lebih baik daripada welded.