Untuk melakukan jual triplek atau berbisnis salah satu material itu, Anda harus mengetahui apa saja jenis dari triplek tersebut. Karena, bisa diketahui bahwa triplek memang memiliki banyak sekali tipe dan jenisnya. Mulai dari yang termurah hingga paling mahal dan juga berdasarkan masing-masing fungsi dan kegunaannya. Informasi ini bermanfaat untuk pemasaran dan penentuan harga.
Beberapa Jenis Triplek
Ada beberapa jenis yang bisa untuk jual triplek, dimana jenis-jenis triplek tersebut merupakan yang paling umum dan standar. Triplek merupakan jenis kayu lapis, adapun jenis-jenisnya tersebut adalah:
- Multiplek
- Blokboard
- Teakblock
- Medium Density Fiberboard
- Partikel Board
Kelebihan dan Kelemahan Penggunaan Triplek
Selain jenisnya, tentu saat Anda melakukan jual triplek harus mengetahui kelebihan atau kekurangan dari triplek tersebut. Untuk Kelebihannya diantaranya adalah:
- Cukup Terjangkau
Produk ini memang cukup terjangkau dalam hal biaya atau harga, yang memang diketahui murah.
- Pengaplikasian Cepat
Untuk pengaplikasian dalam membuat sebuah produk dari triplek, bahan ini cukup cepat untuk mengaplikasikannya.
- Mudah Digunakan
Setelah diaplikasikan untuk dibuat produk, yang berbahan triplek ini juga sangat mudah untuk digunakan siapapun.
- Ideal Untuk Perabot dan Flooring
Bisa dilihat dari banyaknya produk dari bahan triplek, terlihat ada banyak variasi produk berbahan triplek yang berbentuk perabot atau furnitur dan juga untuk flooring. Artinya, bahan ini memang sangat cocok dan ideal untuk dijadikan barang-barang tersebut.
- Banyak Variasi
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, bahwa ada banyak tipe dan jenis triplek yang menjadi variasinya. Ini merupakan sebuah kelebihan yang cukup baik. Dengan kekuatan dan kemampuan yang berbeda-beda.
- Daya Tahan Kuat
Triplek memiliki daya tahan yang cukup kuat, sehingga bahan ini tidak mudah berubah bentuk dan juga tidak mudah retak apalagi termakan usia.
Namun, dibalik semua kelebihannya itu triplek juga memiliki kekurangan yang perlu Anda ketahui agar bisa mengantisipasi sebelumnya. Kelemahannya yaitu:
- Tidak Tahan Air
Sebagai material sejenis kayu, meskipun tidak solid tapi bahan material ini memang tidak tahan air. Sehingga, sebisa mungkin penggunaannya dijauhi dari lingkungan berair.
- Mudah Bengkok dan Longgar
Pada umumnya, seharusnya bahan kayu itu kuat dan kokoh, tapi untuk jenis kayu lapis ini justru mudah bengkok dan menjadi longgar.
- Penggunaan Lem atau Perekatnya Tidak Ramah Lingkungan
Pada saat pengaplikasian kayu triplek biasanya menggunakan perekat atau lem. Namun, lem yang digunakan pada triplek ini sangat tidak ramah lingkungan.
- Tidak Cocok Untuk Kerajinan Tangan
Karena kayu yang satu ini tidak bisa dipahat atau diukir seperti jenis kayu lainnya, maka sangat tidak dianjurkan untuk diaplikasikan pada kerajinan tangan. Bila dipaksakan akan menghasilkan produk yang sangat buruk.
Itulah beberapa fakta mengenai varian serta kelebihan dan kekurangan dari triplek dan jual triplek. Dengan begitu, Anda lebih mudah untuk memilih dan menjualnya.