Apakah kamu berencana melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi setelah lulus SMA? Jika kamu memiliki rencana melanjutkan kuliah setelah lulus SMA nanti tentu kamu harus mulai mempersiapkan beberapa hal penting mulai dari sekarang, terlebih bagi kamu yang berencana melanjutkan kuliah di luar negeri bisa mulai mempersiapkan mengikuti les O level.
Perbedaan IGCSE Dan O Level
Tidak sedikit orang tua murid yang masih bingung membedakan antara IGCSE dengan O Level, sebenarnya keduanya merupakan ujian Cambridge yang memiliki perbedaan pada sistem penilaiannya, berada di level yang sama namun sistem penilaian IGCSE yaitu A*-G sedangkan untuk O Level yaitu A-E.
Tidak hanya pada sistem penilaian saja yang memiliki perbedaan tapi jumlah mata pelajaran untuk ujian juga berbeda, jumlah mata pelajaran yang ada di IGCSE berjumlah lebih dari 70 subjek sedangkan pada O Level berjumlah 55 subjek, bentuk ujian IGCSE yang akan kamu hadapi berupa ujian written; oral; practical skills; application of skill hingga knowledge and understanding, berbeda halnya dengan ujian pada O Level yang hanya berupa ujian tertulis.
Oleh karena itu cukup banyak yang mengikuti les O level sebagai salah satu persiapan agar mampu menyelesaikan setiap bentuk ujian, sebenarnya ada beberapa mata pelajaran IGCSE yang bisa diambil tanpa harus mengikuti kursus, hanya saja untuk bagi kamu yang memang ingin lebih fokus mempelajari mata pelajaran tersebut tidak ada salahnya untuk bergabung ke dalam kelas kursus.
Ketentuan Ujian IGCSE Atau O Level
Kamu perlu mengetahui periode pelaksanaan dari ujian IGCSE atau O Level agar bisa mempersiapkan syarat-syarat dokumen, terdapat beberapa sekolah yang membuka pendaftaran sehingga kamu bisa mendaftarkan diri secara kolektif disana, kamu perlu mempersiapkan fotokopi tanda pengenal seperti akta kelahiran; ijazah atau paspor, dan pastikan saat mendaftar nama yang kamu cantumkan sesuai dengan yang tertera pada tanda pengenal tersebut.
Kemudian siapkan juga pas foto dengan ukuran 3×4 berlatar putih, nantinya kamu akan dimintai pilihan mata pelajaran yang akan diikuti, saat mengikuti les O level kamu bisa lebih fokus memilih mata pelajaran yang sesuai dengan yang kamu kuasai.